Sekilas Tentang Manfaat, Khasiat Temulawak dan Kunyit

by - 02:40:00

   Temulawak dalam bahasa Latin biasa dikenal Curcuma xanthorhiza Roxb. Tanaman ini memiliki bentuk dan warna yang hampir mirip dengan kunyit jika dilihat secara kasat mata. Dilihat segi bentuk, temulawak dan kunyit memiliki bentuk seperti temu-temuan yang merupakan keluarga Zingiberaceae. Faktor ukuran dari kedua temu-temuan yang lebih bisa dibedakan. Temulawak memiliki ukuran yang lebih besar daripada kunyit.  Karena termasuk pada keluarga yang sama, maka bentuknya juga mirip dengan lengkuas dan jahe. Warna dasar temulawak dan kunyit adalah kuning oranye. Akan tetapi perbedaan dari segi warna, kunyit memiliki warna oranye yang lebih pekat daripada temulawak yang memiliki warna kuning oranye yang cerah.

Manfaat Temulawak
Ekstrak Temulawak yang lagi terkenal di Jawa Timur

       Perbedaan yang lain antara temulawak dan kunyit adalah cara penggunaan dalam kehidupan masyarakat. India, Cina, Korea, Eropa, dan Negara-negara Asia Tenggara yang telah mengenal kunyit, Pada umumnya menggunakan rempah atau temu-temuan ini ke dalam masakan baik sebagai pewarna makanan alami maupun sebagai bumbu masak. Bahkan di India, Kunyit telah menjadi komoditi utama. Masyarakat India sudah sangat akrab dengan kunyit dalam penggunaannya di kehidupan sehari-hari. Sedangkan di Indonesia sendiri, kunyit digunakan sebagai bumbu utama masakan seperti kare, nasi kuning. Temulawak yang merupakan tanaman asli Indonesia dan kemudian menyebar ke berbagai Negara di Asia Tenggara ini digunakan sebagai minuman khas Indonesia dengan sangat dikenal dengan rasa pahit. Minuman khas Indonesia itu biasa dikenal dengan jamu.

   Jamu merupakan minuman asli Indonesia dengan keidentikan dengan rasa pahit dan memiliki beragam manfaat, khasiat. Meskipun rasanya yang pahit, tapi jamu ini banyak dipercaya oleh nenek moyang dan orang-orang terdahulu sebagai obat yang manjur. Salah satu macam jamu yang umum adalah jamu temulawak. Orang Jawa percaya bahwa temulawak dapat memberikan manfaat, khasiat yang banyak sekali bagi kesehatan khususnya menjaga kesehatan saluran pencernaan. Temulawak dan kunyit masing-masing memiliki perbedaan penggunaan yang berbeda dan tidak disamakan. Kunyit tidak bisa dibuat menjadi jamu dan juga sebaliknya temulawak juga tidak memberikan dampak atau efek yang maksimal jika digunakan pada masakan kare seperti yang diharapkan.

Manfaat Temulawak
Ekstrak Temulawak dengan Ukuran Jumbo
     Persamaan inti dari temulawak dan kunyit yang menjadi dasar dari alasan tersimpannya banyak manfaat dalam penggunaannya adalah adanya senyawa aktif yang biasa dikenal dengan Curcumin (Indonesia : Kurkumin). Kedua temu-temuan ini sama-sama memiliki kurkumin dalam rimpangnya, jelas dengan kadar yang berbeda. Senyawa kurkumin inilah yang menjadikan temulawak dan kunyit memiliki kesamaan manfaat, khasiat jika dikonsumsi dalam kehidupan sehari-hari baik dalam masakan, dengan bubuk ekstak maupun dengan cara yang lain. Konsumsi kurkumin dalam temulawak dan kunyit dapat menggunakan beberapa cara. Kurkumin telah dijadikan ekstrak pada kapsul di Eropa. Ada juga konsumsinya dengan cara membungkus serbuk kering kunyit kemudian diseduh dengan air panas layaknya membuat teh. Sedangkan temulawak masih umum digunakan dalam bentuk jamu.
  
  Dengan kata lain Manfaat, khasiat temulawak dan kunyit secara keseluruhan disebabkan oleh adanya senyawa kurkumin. Kurkumin ini banyak sekali manfaatnya seperti yang telah dijelaskan pada artikel-artikel sebelumnya seperti Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan, manfaat kunyit sebagai antikanker, duakhasiat kunyit dari Thailand, berbagai khasiat kunyit dan temulawak, manfaatkunyit sebagai antioksidan kuat, manfaat kunyit dalam Ayurdevic Herbal India, Kurkuminoid temulawak percepat regenerasi hati, Kunyit, Seputar kunyit didunia, beragam khasiat temulawak. Ditambah dengan kepercayaan dan pengalaman orang Indonesia sendiri, manfaat, khasiat temulawak dan kunyit adalah sebagai berikut :
  1.        Sebagai zat Antikanker
  2.        Sebagai zat Antioksidan Kuat
  3.        Memperbaiki dalam pengobatan gangguan fungsi kerja hati
  4.        Sebagai zat antiradang dan anti-inflamasi
  5.        Meningkatkan nafsu makan
  6.        Menyembuhan sakit maag, sariawan, malaria, ambeien, dan diare
  7.         Memperbanyak Air Susu Ibu (ASI)
  8.         Mengobati asam urat, kembung, mulas, asam urat dan pegel linu
  9.         Memberi rasa nyaman pada perut jika dikonsumsi secara rutin.
Manfaat Temulawak
Ekstrak Temulawak dengan ukuran Biasa dan Jumbo
     Untuk ulasan mengenai testimoni atau uji ilmiah tentang kebenaran lanjutan dari manfaat, khasiat temulawak dan kunyit akan dijelaskan lebih rinci dalam setiap manfaat, khasiatnya pada artikel selanjutnya. Karena permintaan pasar akan temulawak dan kunyit ini yang sedikit dibanding temu-temuan yang sudah terkenal sebelumnya seperti jahe merah, maka penelitian ilmiah tentang manfaat, khasiat sedikit sekali dilakukan. Ditambah dengan biaya operasional sebuah penelitian yang tidak murah tentunya. Tetapi Andaikan saja temulawak dan kunyit di Indonesia ini mencontoh Korea yang terkenal dengan gingsengnya, maka dapat dikupas habis isi dan kandungan serta manfaat, khasiat yang terkandung dalam temu-temuan ini. Kunyit yang sudah tersebar di seluruh dunia, dapat dengan mudah ditemukan sehingga susah menjadi ikon suatu negara. Tetapi temulawak yang merupakan tanaman asli Indonesia dapat menjadi saran ikon pengobatan alami yang hanya ada di Indonesia. Dengan kata lain Tujuan akhir dari artikel ini adalah memperkenalkan Indonesia sebagai negeri temulawak.   

You May Also Like

1 komentar